BAZNAS Kota Batam Sambut Delegasi IPT Malaysia, Bahas Penguatan Tata Kelola Masjid

Batam | Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam menerima kunjungan kehormatan dari delegasi Institusi Pengajian Tinggi (IPT) Malaysia dalam rangka persiapan Seminar Pengukuhan Tadbir Urus Masjid IPT Malaysia. Pertemuan berlangsung pada hari Kamis (30/10) pukul 11.00 WIB di Kantor BAZNAS Kota Batam dan menjadi langkah awal menuju kerja sama strategis antara lembaga Islam di Indonesia dan Malaysia.

Delegasi Malaysia yang hadir merupakan perwakilan dari Pusat Islam Universiti Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM) dan Universiti Teknologi Malaysia (UTM). Rombongan dipimpin oleh Haji Shafry bin Salim, Pengarah Pusat Islam UTHM, didampingi oleh Ustaz Mahyudin bin Md Sarip (Timbalan Pengarah Pusat Islam UTM), Ustazah Rahmatulhusna binti Sukhipul Hadi (Pegawai Tadbir Hal Ehwal Islam UTM), serta sejumlah staf pendukung.

Penyambutan dilakukan langsung oleh jajaran pimpinan BAZNAS Kota Batam, yakni Habib Soleh, M.Pd.I. (Ketua), H. Muhith, M.Ag. (Wakil Ketua II), dan Achmad Fahmi, S.T. (Wakil Ketua III).

Dalam sambutannya yang dikutip dilama akun resmi BAZNAS Batam, Jum’at (31/10) Habib Soleh menyampaikan apresiasi atas kunjungan delegasi Malaysia serta menekankan pentingnya sinergi antar lembaga Islam lintas negara untuk memperkuat tata kelola aset umat, terutama masjid.

Ia juga berharap kolaborasi ini dapat menjadi jembatan berbagi pengalaman dan praktik terbaik antara Indonesia dan Malaysia.

Sementara itu, Haji Shafry bin Salim dalam pemaparannya menegaskan bahwa tujuan utama kunjungan ini adalah mempererat hubungan kelembagaan serta memperkuat peran masjid sebagai pusat pengembangan umat di era modern.

Diskusi yang berlangsung hangat ini diharapkan menjadi pondasi awal bagi kerja sama berkelanjutan dalam pengelolaan masjid yang profesional, transparan, dan berdaya guna bagi masyarakat.

Pertemuan antara BAZNAS Kota Batam dan delegasi IPT Malaysia ini menjadi bukti nyata semangat ukhuwah Islamiyah yang terus terjalin erat antara dua negara serumpun Indonesia dan Malaysia dalam memajukan peradaban Islam melalui pemberdayaan masjid.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *